Breaking News
Loading...
Senin, 23 Juni 2014

Google Siapkan Teknologi Perpanjang Umur Manusia

06.00
Google Siapkan Teknologi Perpanjang Umur Manusia 

Google Siapkan Teknologi Perpanjang Umur Manusia


E-Teknopedia -  Siapa yang tak ingin panjang umur? Google kabarnya tengah merancang sebuah teknologi baru yang diklaim dapat memperpanjang umur manusia. Mungkinkah?

Proyek besar ini terungkap setelah Google memperkenalkan sebuah anak perusahaan baru yang dibentuk dengan misi untuk memperpanjang umur manusia. Mengutip blog resmi Google, perusahaan tersebut diberi nama Calico

Berbeda dengan anak perusahaan Google yang lain, Calico didirikan untuk fokus pada penemuan teknologi terbaru masalah kesehatan. Salah satu fokus utamanya adalah mengenai penuaan yang terjadi pada manusia serta beragam penyakit yang berkaitan dengan proses penuaan tersebut.

Fokus utama Calico tentulah tidak akan mudah dicapai begitu saja. Butuh penelitian yang sangat serius dan tentunya bukan hal yang mudah untuk mewujudkannya. Penuaan yang terjadi pada manusia merupakan hal yang alamiah terjadi, namun banyak orang yang tidak menginginkan hal ini terjadi.

Jika Calico benar-benar sukses dalam menjalankan misinya, maka bukan mustahil bahwa orang-orang ingin memperpanjang umurnya agar tidak bertambah tua.

Penelitian ini mungkin saja berhasil dan mungkin saja tidak, karena tidak ada yang tahu ke depannya bagaimana.

Kita tunggu saja hasil penelitian-penelitian berikutnya dari Calico, apakah perusahaan milik Google ini mampu mengubah fenomena yang terjadi secara alamiah.


Sumber :
http://teknologi.inilah.com/read/detail/2107664/google-siapkan-teknologi-perpanjang-umur-manusia#.U6b5qqIe4b4

0 komentar:

Posting Komentar

 
Toggle Footer